Saturday, March 21, 2015

All About Video Games











Tugas Softskill 1 [Games]

Muhammad Iqbal Hamdani
58412194 / 3IA25

Pengertian Game


Secara global game sebuah aktivitas rekreasi dengan tujuan bersenang-senang, mengisi waktu luang, atau berolahraga ringan dan biasanya dilakukan sendiri atau bersama-sama (kelompok).


Perkemangan Game


  • Pada 1947 Thomas Toliver Goldsmith Jr dan Estle Ray Mann menciptakan permainan simulator rudal Cathode Ray Tube Device Amusement. Inilah game elektronik pertama yang tercatat dalam sejarah. Game ini tidak popular karena penggunaannya terbatas untuk kepentingan simulasi latihan militer.

  • Baru pada 1970-an Ralph Baer membuat game elektronik yang bisa dinikmati di rumah-rumah bernama Brown Box. Produk ini berisi 16 game built-in yang dapat diganti-ganti dengan menggunakan switch. Ralph Baer kemudian tercatat sebagai “bapak game dunia”.

  • Popularitas video game kian menanjak ketika pengusaha Nolan Bushnell mendesain mesin game koin (arcade) pertama di dunia bernama computer space, di Indonesia popular dengan sebutan Ding-Dong. Bushnell kemudian membuat game simulasi ping-pong yang diberi nama Pong.

  • Belum puas dengan Pong, Bushnell meluncurkan Atari 2600, video game pertama yang berbasis konsol, lalu Atari 7800 yang disebut-sebut sebagai pelopor penggunaan joystick. 

  • Pada 1989 pendatang baru dari Jepang, Nintendo, menggebrak pasar video game dunia dengan merilis Famicom. Konsol ini menampilkan gambar dan animasi resolusi tinggi untuk kali pertama.

  • Pada 1994 sony, perusahaan elektronik terkemuka, merilis Sony Playstation (PSX), konsol berbasis CD. Sony bahkan kian merajalela melalui PlayStation 2, yang sudah berbasis DVD.

  • November 2005 Microsoft datang dengan Xbox 360, konsol generasi terkini yang memanfaatkan media HD-DVD.

  • Tak mau kalah, Nintendo meluncurkan terobosannya, Nintendo Wii. Dengan inovasi pada stik kontrol mereka yang “motion sensitive”, Nintendo kembali mengambil-alih pasar video game. 

Jenis Jenis Game berdasarkan Genre


  1. RPG ( Role-Playing Games )
    Game RPG adalah sebuah game di mana player memainkan suatu tokoh yang ada dalam game. Didalam game ini biasanya terdapat unsur seperti experience point, atau perkembangan karakter yang kita mainkan sehingga membuat karakter kita naik level dan semakin kuat. Unsur cerita dalam game RPG sangat kental. Contoh RF (Rising Force), Dinasty Warrior, dll.

  2. Shooter Game
    Game Shooter udah pasti lah game tembak tembakan. Unsur pentingnya ya pasti senjata api :D baik jaman modern maupun jaman jadul kaya perang dunia. Contoh Counter Strike, Call of Duty, Sniper Ghost Warrior, dll.

  3. Adventure Game
    Game ini agak umum sehingga hampir semua game juga memiliki unsur game adventure walaupun tidak spesifik. Game ini biasanya memiliki 1 tokoh utama yang kita mainkan dan kita jalankan secara langsung dari awal sampai tamat mengikuti jalan cerita. Contoh Assassin's Creed, Prince of Persia, dll

  4. Racing Game
    Yaitu adalah game balapan, dari balapan mobil, motor sampai kuda juga termasuk game racing. Tujuanya pasti menjadi yang tercepat. Contoh Need for Speed, Gran Turismo, dll.

  5. Strategy Game
    Game strategi adalah game di mana kita sebagai pemain menjalankan berbagai unit-unit yang unik untuk memenangkan permainan tersebut. Gameplay nya biasanya kita mengatur unit atau pasukan untuk bertahan, menahan, bahkan mengalahkan musuh yang ada di game tersebut. Disini kita harus membangun pertahanan, bangunan, dan pasukan dengan biaya tertentu yang dapat di dapatkan dari sumber sumber yang ada di dalam map pertempuran. Contoh Age of Empire, Rise of Nations, dll.

  6. Simulation Game
    Game simulasi adalah game yang di buat dari hal hal yang ada di dunia nyata seperti mengendalikan pesawat, kereta, kapal dll. Game ini di buat se realistis mungkin dari kendali sifat dan mungkin masalah yang di hadapi di kenyataanya. Contoh Flight Simulation, Train Simulation, dll.

  7. Tycoon Game
    Pada game ini pemain akan menjadi seorang pengusaha yang menjalankan bisnis dengan memproduksi barang atau jasa agar laku di pasaran. Tantangan game ini adalah bagaimana kita mengolah modal kita untuk membangun sesuatu agar dapat memperoleh keuntungan. Contoh Roller Coaster Tycoon, Zoo Tycoon, dll.

  8. Fighting Game
    Bertarung! inilah poin dari game fighting. Biasanya pemain di bolehkan memilih bebas karakter yang ingin di gunakan. Tujuan game ini mengalahkan musuh dengan bertarung dengan gaya masing masing karakter beserta jurusnya. Contoh Taken, Mortal Kombat, dll.

  9. Sports Game
    Sports game adalah salah satu genre game yang di buat dari olahraga yang ada di kehidupan nyata. Dari pemain, wasit, stadion sampai strategi permainan di perhatikan disini. Tokoh dari game ini biasanya benar-benar ada di dunia nyata. Contoh Fifa, Pro Evolution Soccer, dll.

Software dan Hal yang dibutuhkan dalam pembuatan Game


Software Pembuat Game
  1. 3D Game Studio
  2. Adventure Game Studio
  3. Unity 3D
  4. Unreal Engine
  5. Cry Engine

Hal yang dibutuhkan dalam Pembuatan Game
  1. Tema dari game tersebut berupa genre, gameplay dan grafis dari game tersebut.
  2. Object – object yang akan digunakan seperti gambar, suara dll.
  3. Software yang akan digunakan baik untuk membuat gamenya maupun untuk desain dari game tersebut.

Sumber :
http://id.wikipedia.org/wiki/Permainan
http://widi625.blogspot.com/2014/04/pengertian-game.html
http://imansaiki.blogspot.com/2012/03/macam-macam-genre-jenis-dalam-games.html
Iqbal Hamdani Web Developer

Morbi aliquam fringilla nisl. Pellentesque eleifend condimentum tellus, vel vulputate tortor malesuada sit amet. Aliquam vel vestibulum metus. Aenean ut mi aucto.

No comments:

Post a Comment

Followers